Jamur merupakan salah satu bahan makanan favoritku. Saat musim hujan begini biasanya berbagai jenis jamur akan bermunculan. Tentu munculnya di tempat yang memungkinkan, bukan di sini yang hampir seluruh wilayahnya tertutup plesteran dan aspal. Di rumah Ngawi masih banyak ditemui berbagai jenis jamur sebagaimana jaman kecilku dulu, secara emang kondisi lingkungan belum banyak berubah, masih banyak kebon dan pokok-pokok pohon mati.Di situlah muncul berbagai jenis jamur, seperti jamur barat, jamur olan, jamur gigit, jamur cikrak, jamur spaki, jamur kidang, jamur lot, jamur merang, jamur so, jamur trucuk, jamur kuping. Mungkin nanti aku harus membuat postingan tersendiri tentang jamur-jamur tersebut. Selain untuk mengenang masa kecil juga untuk mendokumentasikan berbagai jamur yang edible yang ada di sekitar kita. Beberapa hari lalu saat aku di Ngawi, pagi-pagi aku buka jendela dapur, dan whuuaaa...